Flame Sword Sejarah Smp: PPKI dan Sidang PPKI

PPKI dan Sidang PPKI

1. PPKI merupakan singkatan dari Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia, dalam bahasa Jepang     disebut Dokuritsu Junbi Inkai.
2. PPKI diketuai oleh Ir. Soekarno dengan wakilnya Drs. Moh. Hatta. Jumlah anggota PPKi yang       disetujui Jepang adalah 21 orang. Namun, tanpa persetujuan Jepang, anggota PPKI ditambah 6      orang lagi sehingga berjumlah 27 orang.
3. Selama menjalankan tugasnya, PPKI telah menjalankan beberapa kali sidang, yakni 18, 19, dan 22  Agustus 1945.
4. Hasil sidang PPKI tanggal 18 Agustus 1945:
  1. Mengesahkan Undang-Undang Dasar 1945
  2. Memilih Ir. Soekarno sebagai Presiden dan Drs. Mohammad Hatta sebagai wakil
  3. Dibentuk Komite Nasional untuk membantu tugas Presiden sementara, sebelum dibentuknya MPR dan DPR.
5. Hasil sidang PPKI tanggal 19 Agustus 1945:
  1. Pembagian wilayah, terdiri atas 8 provinsi.
  2. Membentuk Komite Nasional (Daerah).
  3. Menetapkan 12 departemen dengan menterinya yang mengepalai departemen dan 4
    menteri negara.
6. Hasil sidang PPKI tanggal 22 Agustus 1945:
  1. Pembentukan Komite Nasional.
  2. Membentuk Partai Nasional Indonesia.
  3. Pembentukan Badan Keamanan Rakyat.





  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "PPKI dan Sidang PPKI"

Posting Komentar